Padang ilalang Spot Populer di Pantai Baruna Semarang

Padang ilalang Spot Populer di Pantai Baruna Semarang
foto: instagram/@dewiamn
Anak muda Semarang jaman now pasti sudah tau Pantai Baruna. Meskipun termasuk tempat baru, pantai ini viral di media sosial. Terletak disekat pantai marina, Pantai Baruna tidak kalah indah dibanding marina. Jika pantai terkenal dengan hamparan pasirnya, pantai Baruna terkenal dengan hamparan rerumputan liar. Lokasinya kalo dari arah Sekolah Terang Bangsa, traffic light belok kiri. Persis seberang perumahan Tanah Mas. Jika Kamu Melihat Gapura mirip gapura bali disitu letaknya pantai Baruna.

Karena akses menuju ke lokasi Pantai Baruna jalannya cukup parah apalagi setelah diguyur hujan, kami sarankan mengendarai motor saja jika pake mobil direkomendasikan menggunakan jenis jeep. Untuk harga tiket masuk dibilang sangat murah cukup membayar Rp 3000 kamu bisa hunting foto sepuasnya.

foto: instagram/@effendi_ian
Pantai Baruna menjadi viral karena padang ilalangnya menjadi spot foto populer dikalangan anak muda. Padang ilalang yang berbunga dengan sunset yang sangat indah menambah eksotis pantai ini. Tempat populer untuk foto yang lainnya yang masih di lokasi Pantai Baruna adalah di bibir pantai dengan beton pemecah ombaknya. Pokoknya untuk kamu yang suka hunting foto gak bakalan nyesel deh datang ke tempat ini.Instagramable banget kalo kata anak hits..CMIIW.

Mumpung bulan desember musim hujan ilalangnya lucu-lucu, yuk hunting foto di Pantai Baruna.Tetap berhati-hati dan jaga kebersihan ya gaes jangan buang sampah sembarangan.

Belum ada Komentar untuk "Padang ilalang Spot Populer di Pantai Baruna Semarang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel