Sentra Pengasapan Ikan Bandarharjo Spot Favorit Fotografer Landscape
Jumat
Tulis Komentar
Siapa yang belum pernah makan dari olahan ikan asap atau di Semarang disebut juga mangut. Namanya aja ikan asap pengolahannya melalu proses pengasapan. Tempat Pengasapan ikan yang terkenal di Semarang terletak di Kelurahan Bandarharjo Kecamatan Semarang Utara.Terletak di tepi sungai Kaliasin persisnya sebelah timur Tanah Mas. Di lokasi ini terdapat beberapa rumah dengan cerobong asap yang terlihat eksotis untuk di abadikan melalui foto.
Sentra Pengasapan Bandarharjo Semarang |
Setiap harinya perajin ikan asap ini memproduksi untuk dijual di pasar-pasar tradisional Semarang dan sekitarnya. Minimnya sarana dan prasarana membuat hasil olahan ikan asap bermutu rendah.Walaupun sudah menggunakan cerobong asap, asap dari pembakaran batok kelapa untuk mengasapi ikan cukup mengganggu sekitarnya.
Hasil Olahan |
Mungkin untuk pecinta fotografi landscape tempat ini cukup menarik untuk dipotret. Walaupun sebenarnya terlihat kurang bersih.Semoga kedepannya Pemerintah Kota Semarang menata dan memberikan pelatihan untuk perajin Sentra Pengolahan Ikan Asap ini menjadi lebih baik sehingga para perajin bisa menghasilkan produk bermutu tinggi.
Belum ada Komentar untuk "Sentra Pengasapan Ikan Bandarharjo Spot Favorit Fotografer Landscape"
Posting Komentar